BROS BUNGA MAWAR DARI CLAY
- BAHAN BAHAN YANG DI BUTUHKAN
1. Tepung beras : 100 gram
2. Tepung kanji/sagu : 100 gram
3. Tepung maizena : 100 gram
4. Lem fox/lem kayu : 300 gram
5. Baby oil/minyak zaitun : 2 sdm
6. Natrium Benzoat untuk pengawet kue : 1-2 sdm
7. Lem uhu/lem kertas
8. Cat air untuk pewarnaan
9. Kutek kuku bening/pilox bening untuk mengkilatkan
10. Piringan bros dan peniti
11. Kantong plastik ukuran 1/4 kg untuk menyimpan adonan
- CARA MEMBUATNYA
- Bahan No. 1 - 3 di campur merata → tambahkan Natrium benzoat → tambahkan lem fox → aduk sampai adonan kalis →tambahkan baby oil/minyak zaitun →aduk dan uleni lagi sampai adonan kalis
- Kemudian adonan yang sudah jadi di bagi beberapa bagian → masukkan ke dalam plastic dan disimpan dalam suhu ruangan untuk menjaga kualitas adonan. Adonan jangan sampai dibiarkan dalam udara terbuka karena bisa kering dan rusak.
- Ambil sedikit adonan →beri cat air untuk mewarnai →terus di bentuk deh sesuai selera, misal bunga, daun, dsb, kemudian biarkan kering. Bisa dikeringkan di bawah sinar matahari atau di biarkan di udara terbuka.
- Ambil piringan bros →beri lem fox→rekatkan sedikit adonan sebagai dasar →beri lem lagi →tempelkan bunga dan daun yang sudah kering.
- Setelah semua kering olesi dengan cat kuku bening atau pilox bening untuk mengkilapkan. Untuk hasil lebih cantik bisa juga di tambahi gliter untuk efek mengkilat.
- Jadi dehh Bros Clay yang indah dan siap dipakai untuk mempercantik penampilan kaum wanita agar semakin anggun dan menawan ☺☺
0 komentar:
Posting Komentar