GERABAH INDONESIA
1. Menurut Wikipedia Indonesia
Gerabah adalah perkakas yang terbuat dari tanah liat atau lempung yang dibentuk kemudian dibakar untuk kemudian dijadikan alat- alat yang berguna membantu kehidupan.
2. Menurut Rifki T.G
Kerajinan Gerabah adalah kerajianan tradisional yang memerlukan keterampilan-keterampilan khusus yang harus dikuasai untuk mengolah tanah liat sedemikian rupa sehingga mengahasilkan karya-karya yang mempunyai nilai ekonomis.
Perlu diketahui bahwa asal mula gerabah telah diperkirakan ada sejak zaman manusia prasejarah dan dengan adanya alat ini dapat diketahui bahwa manusia zaman dahulu sudah mengusai tehnologi dan citra seni yang cukup tinggi. Sebab pada beberapa penemuan di daerah situs bersejarah atau situs-situs arkeologi, telah ditemukan gerabah kuno yang berfungsi sebagai perkakas atau alat bantu rumah tangga. Dan hal ini dapat dibuktikan dengan banyak ditemukannya gerabah-gerabah kuno di Jawa timur dan di Sulawesi selatan.
Banyak orang pintar berkarya dan dari hasil karya tersebut mereka bisa meraih sukses dari karya tersebut, sebagai contoh kerajinan tangan. Kerajinan tangan mempunyai keunikan tersendiri, jadi tidak heran apabila terkadang kerajinangerabah lebih mahal bahkan sangat mahal. Di pulau Lombok populer dengan kerajinan gerabah, tenun, ukir-ukiran kayu maupun batu, mas dan mutiara. Banyak desa yang menghasilkan kerajinan tangan hingga turun temurun seperti desa banyumulek yang terkenal dengan desa gerabah, desa sukarare yang terkenal dengan tradisional tenunnya, dan desa Labuapi yang terkenal dengan ukir-ukirannya.
tembikar atau yang lebih dikenal dengan nama Gerabah menjadi salah satu bentuk buah karya dan sekaligus tradisi nenek moyang turun-temurun yang pernah ada dan sampai sekarang dipertahankan sebagai sebuah keahlian penduduk setempat yang telah diakui dunia. Dulu gerabah biasa digunakan untuk menyimpan beras, garam dan bumbu-bumbuan disamping digunakan untuk tujuan memasak.namun seiring perkembangan jaman perkembangan gerabah pun menjadi lebih luas
Gerabah
Proses Pembuatan Gerabah
Gerabah
sebagai informasi, kami ketengahkan cara-cara pembuatan gerabah ini sebagai berikut:
- Proses Pencarian tanah liat
Butuh inspeksi yang teliti untuk mendapatkan tanah liat terbaik yang sesuai dengan kualitas standart. Tanah liat tidak serta merta langsung digunakan tapi butuh ketelitian yang mendalam dan memastikan kalau tanah liat tidak bercampur batu-batu kecil dan kotoran.
- Proses Pengeringan
Setelah inspeksi, tanah liat dipotong seperti kubus dan dijemur di bawah sinar matahari. sekitar 3 atau 4 hari. Bila potongan kubus-kubus tersebut sudah kering, kemudian ditumbuk jadi seperti adonan tepung yang lembut dan disimpan sebelum digunakan sebagai adonan. dan Yang paling menarik adalah tidak ada alat-alat modern yang mendukung dalam pembuatan seni ini, tapilapisan tanah liat terus ditambahkan dari jumlah adonan asli, sementara para pengrajin gerabah memutar benda/alat yang digunakan sampai terbentuk benda yang diinginkan, kendati bentuknya seperti sudah jadi namun sebenarnya belum selesai, lalu ada juga pengrajin yang ditugaskan khusus untuk mendekorasi setelah itu benda yang dimaksudkan dibiarkan kering di tempat yang tidak terlalu banyak kena sinar matahari.
- Proses Mempernis dengan minyak kelapa
Benda yang sudah dipernis yaitu kombinasi minyak kelapa dan dibiarkan kering sebelum di kerik atau digosok dengan batu hitam atau alat-alat tradisisonal lainnya karena itu permukaannya kelihatan mengkilat dan lagi dikeringkan diterik sinar matahari dan itu butuh satu hari bahkan juga digosok halus di pertengahan siang hari untuk menambah kilauannya.
- Proses Pembakaran
Benda siap untuk dibakar dan dikumpulkan kedalam oven terbuka yang ditutupi jerami padi yang dibakar selama lebih dari 4 jam dan temperature produksinya sekitar 400 sampai 800 derajat Celsius
- Proses Pewarnaan
Pekerjaan terakhir adalah memilih warna yang tepat , bila warna merah tua yang dikehendaki dilapisi dengan sari biji asam dan bila warna merah jentik yang dikehendaki, cukup jentikkan dengan sekam.
Sejak pelatihan dilaksakan secara intensif, maka pengrajin gerabah akan lebih kreatif dalam membuat pola, bentuk serta motif yang diinginkan, jadi mereka telah siap berkompetisi memberikan hasil karya terbaik dengan kualitas hebat di pasar bisnis dunia.
Gerabah
macam-macam Gerabah
1. Sebagai hisan taman
2. Sebagai Tempat payung
3. Aneka model binatang
4. Vas bunga
5. Kap lampu
6. Panel-panel keramik
7. Asbak
8. Celengan
9.Ataupun aneka bentuk hiasan berbahan tanah liat
jadi sekarang bagi anda yang sedang bingung mengisi hiasan dalam rumah anda ada baiknya mempertimbangkan kerajinan gerabah ini…selamat mencoba
0 komentar:
Posting Komentar